Gowa, (03/06/2024) – Dalam rangka meningkatkan pemahaman masyarakat tentang praktik Ruqyah Syar’iyyah atau pengobatan Islami sesuai metode Rasulullah ṣallallāhu ‘alaihi wa sallam, Dosen STIBA Makassar melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di Parigi, Kec. Tinggimoncong, Kab. Gowa. Kegiatan tersebut adalah kerja sama antara Bagian Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar dan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Wahdah Islamiyah Parigi yang menggelar pengajian dengan tema “Sehat Jiwa dan Raga Sesuai Sunnah” pada Sabtu (01/06/2024) lalu. Acara yang berlangsung di Masjid Jabal Nur, Pattallassang, Desa Majannang ini dihadiri oleh 53 peserta dari berbagai kalangan.

Hadir sebagai pemateri utama adalah Ustadz Hendri Abdullah, Lc., alumni Universitas Islam Madinah, Fakultas Syariah, tahun 2017, yang kini tengah menempuh studi S2 di Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. Selain berstatus sebagai Dosen STIBA Makassar, beliau juga menjabat sebagai Anggota Dewan Syariah Wahdah Islamiyah Komisi Ibadah sejak tahun 2018 hingga kini dan berprofesi sebagai Konsultan Syariah.

Dalam ceramahnya, Ustadz Hendri memaparkan secara gamblang tentang definisi, hukum, tata cara, keutamaan, dan keberkahan Ruqyah Syar’iyyah berdasarkan petunjuk Rasulullah ṣallallāhu ‘alaihi wa sallam. Sesi tanya jawab juga berlangsung seru dengan banyaknya peserta yang mengajukan pertanyaan seputar permasalahan terkait gangguan jin, sihir, dan lainnya.

“Alhamdulillah, jamaah sangat antusias mengikuti pengajian ini, terutama saat sesi tanya jawab dan konsultasi seputar praktik Ruqyah Syar’iyyah,” ungkap Ustadz Labbiri, M.Pd., selaku pengurus DPC Wahdah Islamiyah Parigi.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Ketua DPC Wahdah Islamiyah Parigi, Ustadz Agus, S.H., yang membacakan ayat suci Al-Qur’an pada pembukaan acara. Hadir pula Bapak Abdul Hakim Dg. Bali, selaku perwakilan dari unsur pemerintah yang menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini.

“Saya mengapresiasi kegiatan seperti ini dan berharap dapat berlanjut secara berkesinambungan untuk memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Peserta yang hadir tidak hanya dari kalangan masyarakat umum, tetapi juga dari unsur pemerintah, Imam Desa, Ketua BPD, tokoh agama, tokoh masyarakat, anggota majelis taklim, dan perwakilan dari Rohis dan OSIS SMA setempat. Mereka mengharapkan agar program sejenis dapat terus diselenggarakan secara rutin ke depannya.